Pet Society: Mancing

Liat dari Feedjit yang gue pasang, lumayan juga jumlah pengunjung yang masuk ke www.lingism.com karena mencari informasi mengenai game Pet Society. Semoga apa yang gue tulis bisa memberikan pencerahan bagi yang membutuhkan ^^

Karena unsur air lagi naik daun *hujan mulu dan banjir dibeberapa wilayah Jakarta maka gue putuskan untuk melengkapi tulisan mengenai Petsos, kali ini tentang cara memancing *apa coba hubungannya? :P

Langsung saja. Cara memancing sebenarnya cukup mudah. Datang ke Kolam Pemancingan alias Fishing Pond.
Cara menuju Fishing Pond:
Dari mana pun Pet berada, rumah sendiri, rumah teman atau pun toko, klik icon pintu.
Kemudian akan muncul peta kota Pet Society seperti dibawah, lalu klik icon yang bertuliskan "Fishing Pond" yang terletak disebelah icon rumah Pet atau "Home"

-Pet Society City Map-
Begitu masuk ke dalam, pilih umpan yang akan digunakan untuk memancing. Umpan bisa menggunakan jenis makanan apa saja atau membeli umpan khusus untuk mendapatkan jenis ikan tertentu, bagi yang mampu.

-Pet Fishing: Pick Bait-
Setelah memilih umpan, pada bagian bawah akan muncul instruksi cara memancing. Berikut terjemahan bebas dari instruksi tersebut dalam bahasa Indonesia.

-Pet Fishing: Instructions-
Setelah umpan dipilih, Pet kini dalam posisi siap untuk mulai memancing dan mendapatkan berbagai jenis ikan. Klik badan Pet untuk melempar kail dan mulai memancing.

-Pet Fishing: Standby Position; Click to Cast-
Setelah badan Pet diklik, umpan akan terlempar ke dalam kolam. Tunggu sampai ikan menggigit umpan yang ditandai dengan munculnya riak air dan perubahan mimik pet, baru kemudian menarik kail dengan cara klik badan Pet dan tahan.



-Pet Fishing: Steps-
Lepaskan kail ketika ikan memberontak. Tandanya, riak air kembali muncul dan tali kail berubah menjadi merah. Jika terlambat, ikan akan terlepas bersama umpan.


-Pet Fishing: Steps-
Begitu riak air hilang dan warna kail berubah, klik lagi badan Pet untuk melanjutkan menarik kail. Lanjutkan proses melepas dan menarik kail sampai hasil tangkapan terangkat.

Dalam memancing, tak hanya ikan, botol atau benda lainnya bisa saja ikut terpancing ^^

Semoga informasi yang disampaikan bisa membantu mereka yang membutuhkan. Happy Fishing and Happy Petsos-ing :D


-Ling-

0 comments

Post a Comment