Gangguan Jaringan


Masalah gangguan jaringan seringkali dihadapi oleh para pengguna ponsel. Entah itu signal lemah atau ga dapat signal yang kemudian menyebabkan pengguna tidak bisa menghubungi atau pun dihubungi. Paling keki kalo udah bayar biaya berlangganan tapi ga bisa memanfaatkan. Apalagi kalo yang hitungannya per hari. Kerugian materil pelanggan..

Gangguan lain yang juga dikarenakan oleh jaringan adalah "nada sibuk". Meski nomor yang dituju sedang tidak digunakan, tapi ketika dihubungi mendapat jawaban "nomor yang Anda tuju sedang sibuk. Silahkan hubungi beberapa saat lagi". 

Menyebalkan. Salah-salah malah bisa menyebabkan keretakan hubungan karena kesalahpahaman "nada sibuk". Ga berlebihan, coba bayangkan. Si A tidak bisa menghubungi pasangannya karena meski sudah berkali-kali coba tapi mendapat balasan "nada sibuk". Ketika ditanyakan pada si B, pasangannya, "ponsel seharian ga ada yang menghubungi".

Fakta si A tidak cocok dengan fakta si B. Tentu masing-masing akan keukeh dengan pendirian masing-masing. Keretakan hubungan tentu bukan tak mungkin terjadi jika demikian. Kerugian moril pelanggan.

Gangguan jaringan jenis baru saya alami beberapa waktu lalu. Kalo ga mengalami sendiri pun tak percaya rasanya. Ponsel berdering. Signal penuh. Begitu diangkat, suara yang menelpon tidak bisa terdengar. Begitu loud speaker diaktifkan, suara masuk. Coba beberapa kali, tetap sama.

Copot batere dan mendiamkannya beberapa waktu sudah dilakukan. Begitu dipasang dan coba menelpon, tetap saja sama. Menggantinya dengan kartu lain pun demikian, ga ada perubahan. Udah begini, wajar rasanya jika mengira headset ponsel rusak. Kalo dibawa ke tempat servis, pastinya uang melayang *garansi udah abis

Ternyata yah! Obatnya hanya perlu didiamkan saja. Alias, menunggu dibenarkan dari sananya oleh operator. Karena, "ajaibnya" kalo ditelpon dari nomor Flexi, suara lawan bicara bisa terdengar jelas. Jadi kami menyimpulkan bahwa ini hanya gangguan jaringan semata. Dan, benar saja. Setelah beberapa waktu yang cukup lama. Semua kembali normal.

Seandainya tak melakukan berbagai test (copot batere, ganti sim card dan telpon ke berbagai provider),  dan akhirnya menelpon menggunakan Flexi tidak bermasalah, tak menutup kemungkinan ponsel di servis atau bahkan ditukar tambah. Komunikasi terganggu, kocek pun terganggu. Kalo udah begini, apalagi kalo bukan kerugian moril dan materil pelanggan.


Pelanggan oh pelanggan, nasib mu..


-Ling-

0 comments

Post a Comment